Sudah lebih setengah tahun aku tidak menulis di blog ini. Setengah tahun ini fokusku telah berubah akibat aliran waktu yang begitu cepatnya. Dan setengah tahun ini juga aktifitas kuliahku berjalan dengan sangat baik. Alhamduliilah peningkatan yang bagus pada sisi akademikku.
Setengah tahun terakhir ini aku melakukan kegiatan KKN (Kuliah Kerja Nyata) yang bagi mahasiswa FIB wajib dilaksanakan sebelum mengambil Skripsi. KKN di FIB bebas memilih sendiri dimana perusahaan/instansi terkait yang ingin kita tuju. Awalnya aku kepikiran untuk mengirim proposal ke Banjarmasin saja tetapi temenku mengajak untuk kkn di Surabaya (export-import). Ketika ada sedikit masalah dengan tempat itu akhirnya aku membuat destinasi sendiri ke Agrowisata, Batu.
Saat itu tanggal jatuh tempo pengumpulan blanko dan proposal KKN tinggal 5 hari lagi. Secepat kilat aku mengajak beberapa teman-teman ku yang kiranya sudah "ready" (memenuhi persyaratan jumlah sks dsb).
-Wahyu Ramadhan
-Erfian Ridho A
-Dewo Restoe Poetra S
Aku membuat proposal kilat setengah hari. Hari terakhir pengumpulan blanko KKN dengan izin yang maha kuasa akhirnya semua nya dilancarkan dan besoknya aku langsung menuju agro menyerahkan proposal.
H-2 masuk kerja di Agrowisata aku dan Dewo (rekan kerja) mencari kos di perkampungan atas samping Agro. Mendapat kos dengan fasilitas lumayan (pemilik. bu Yuni) besoknya aku dan temen-temen lainnnya mengadakan survey lapangan ditemani senior disini. Pa Yono selaku personalia mengatakan kalau kami bisa masuk dari besoknya. Setelah berbekal cukup banyak fisik dan mental akhirnya kami akan melakukan kegiatan KKN di Agrowisata Batu.
Curhatan, Curasi, Dramatisasi dan Tingkah laku gue sehari-hari yang dikemas dalam tulisan.:P
KLIK!!!
Vent 136 - KKN Agrowisata Batu part. 0
Diposting oleh
Jurnal Junior
|
Label:
Malang Story
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
1 komentar:
mainkan game online kartu DI SINI buat nyari uang lebih
Posting Komentar